Tentang Ipwija
Pesan Rektor
Visi Misi
Struktur Organisasi
Universitas Unggul Pencetak Profesional & Wirausaha Bertaraf International
Universitas IPWIJA, merupakan perguruan tinggi swasta di indonesia yang didirikan oleh HR Soemitro pada tahun 1993. Universitas IPWIJA didirikan di Jakarta yang merupakan penggabungan dua institusi yaitu Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi IPWIJA dan Akbid WKJ dengan konsep Universitas Unggul Pencetak Profesional dan Wirausaha Bertaraf Internasional pada tahun 2045. Dengan penggabungan tersebut Universitas IPWIJA bercita-cita menghasilkan civitas akademik yang berjiwa profesional dan wirausaha.Â
Filososfi Universitas IPWIJA
- Keterbukaan memiliki makna bahwa Universitas IPWIJA dikelola secara transparan, tidak menutup diri dari kritik saran dalam bentuk dan dari siapapun.
- Kebersamaan memiliki makna bahwa Universitas IPWIJA tidak dimiliki dan dikuasai oleh satu pihak tertentu melainkan secara bersama oleh para pemangku kepentingan dengan saling bahu membahu mewujudkan cita cita memberikan manfaat bagi kesejahteraan masyarakat.
- Kesinambungan memiliki makna bahwa Universitas IPWIJA akan terus menerus maju dan berkembang secara berkelanjutan mengajarkan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk kemaslahatan umat manusia.
Visi Universitas IPWJA
Menjadi Universitas Unggul Pencetak Profesional dan Wirausaha Bertaraf Internasional pada Tahun 2045.
Misi Universitas IPWJA
- Menyelenggarak n proses pendidikan dan pembelajaran berkualitas nasional dan internasional sehingga menghasilkan lulusan yang unggul, menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi terkini sebagai profesional dan wirausaha
- Menyelenggarak n penelitian berkualitas nasional dan internasional yang menghasilkan publikasi, Hak Atas Kekayaan Intelektual (HAKI), buku ajar/referensi, kebijakan dan teknologi yang berkonstribusi kepada pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan kebudayaan dengan mengedepankan ciri kepribadian dan budaya bangsa Indonesia.
- Menyelenggarak n pengabdian kepada masyarakat sebagai sarana diseminasi dan implementasi hasil-hasil penelitian secara efektif dan efisien dengan mengedepankan ciri kepribadian dan budaya bangsa Indonesia.
- Membangun jejaring nasional dan internasional untuk memperluas dan memperdalam kerjasama dalam pengembangan ilmu pengetahuan, riset, dan teknologi untuk kemajuan pemangku kepentingan Universitas IPWIJA dan masyarakat Indonesia.
- Mengembangkan profesionalitas, kapabilitas, akuntabilitas dan kemandirian dalam tata kelola Universitas dengan mengedepankan keterbukaan, kebersamaan dan kesinambungan yang mengacu kepada kebijakan pendidikan nasional.
Pesan Rektor
Selamat Datanng di Kampus Universitas IPWIJA,
Seseorang yang ingin dirinya maju dan berkembang tentunya mengharapkan sebuah kesuksesan intelektual dan meningkatkan dan mengesahkan adalah manajemen waktu di Universitas IPWIJA, anda bisa memanfaatkan dan meningkatkan kompetensi anda.Â
Ir. Besar Agung Martono, DBA
Rekto Universitas IPWIJA
YAYASAN IPWIJA JAKARTA
Pesan Pendiri Yayasan
Seseorang yang ingin dirinya maju dan berkembang tentunya mengharapkan sebuah kesuksesan intelektual dan finansial. Dengan mengambil pendidikan yang lebih tinggi diharapkan kedua kesuksesan tersebut akan dipegangnya. Dari beberapa alasan yang ada, orang memilih UNIVERSITAS IPWIJA sebagai wadah dalam meningkatkan kompetensi adalah:
- Universitas IPWIJA merupakan wadah untuk menimba ilmu pengetahuan yang memiliki dosen-dosen yang berkualitas yaitu adanya keseimbangan antara dosen praktisi dan akademisi.
- Universitas IPWIJA merupakan lembaga pendidikan yang memiliki visi dan misi berbasis profesionalisme dan kewirausahaan.
- Lokasi kampus strategis, mudah dijangkau dengan angkutan umum
HR. SOEMITRO
Pendiri Yayasn